Pemkab Ogan Ilir Gelar Apel Kendaraan Dinas Tahun 2025

Advertorial

AmperaBlitz.com, Ogan Ilir — Dalam rangka pelaksanaan pemantauan dan pengawasan atas penggunaan, pemanfaatan, pemindahtanganan, penatausahaan, pemeliharaan dan pengamanan Barang Milik Negara (BMN) berupa kendaraan dinas jabatan dan operasional Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir selenggarakan apel kendaraan dinas bertempat di lapangan gedung serbaguna Tanjung Senai, Senin (17/03/2025).

Wakil Bupati Ogan Ilir, H. Ardani rurut serta pada apel kendaraan pagi ini didampingi Asisten Sekda Ogan Ilir, serta Kepala Perangkat Daerah Pemkab Ogan Ilir.

Ardani mengatakan bahwa apel kendaraan ini penting untuk pengecekan kondisi mobil serta melibatkan berbagai pihak termasuk pihak ketiga sebagai penyedia untuk mobil sewa.

“Terkait dengan pengelolaan anggaran, bahwa anggaran bisa dialokasikan dengan tepat untuk perawatan kendaran dengan komitmen bersama penyedia sesuai dengan kontrak, komitmen harus jelas dan sesuai dengan aturan serta standar hukum yang berlaku,” ungkapnya.

Ardani juga menjelaskan bahwa tujuan dari apel tersebut adalah menjaga tertib administrasi terkait pengelolaan barang milik negara.

“Dengan pelaksanaan pencatatan dan penatausahaan yang baik, diharapkan dapat terus ditingkatkan sehingga dapat mendukung kelancaran pelayanan kepada masyarakat,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *